Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Sunday 17 October 2010

Khasiat Cocor Bebek



Cocor bebek atau suru bebek (Latin:Kalanchoe pinnata syn. Bryophyllum calycinum syn. Bryophyllum pinnatum) adalah tumbuhan sukulen (mengandung air) yang berasal dari Madagaskar. Tanaman ini terkenal karena metode reproduksinya melalui tunas daun (tunas/adventif).

Cocor bebek populer digunakan sebagai tanaman hias di rumah tetapi banyak pula yang tumbuh liar di kebun-kebun dan pinggir parit yang tanahnya banyak berbatu.

Cocor bebek memiliki batang yang lunak dan beruas. Daunnya tebal berdaging dan mengandung banyak air. Warna daun hijau muda (kadang kadang abu-abu). Bunga majemuk, buah kotak. Bila dimakan cocor bebek rasanya agak asam dan dingin.

Cocor bebek menjadi tanaman yang umum di daerah beriklim tropika seperti Asia, Australia, Selandia Baru, India Barat, Makaronesia, Maskarenes, Galapagos, Melanesia, Polinesia, and Hawaii. Di banyak daerah tersebut, seperti di Hawaii, tanaman ini dianggap sebagai spesies yang invasif.



Alasan utama penyebarannya yang besar adalah karena kepopuleran tanaman ini sebagai tanaman hias.

Cocor bebek mengandung asam malat, damar, zat lendir, magnesium malat, kalsium oksalat, asam formiat, dan tanin. Cocor bebek digunakan sebagai obat tradisional untuk menyembuhkan sakit kepala, batuk, sakit dada, borok, dan penyakit kulit lainnya, menyembuhkan demam, memperlancar haid yang tidak teratur, obat luka, serta bisul.


Penelitian yang dilakukan oleh Supratman beserta rekan-rekan dari Divisi Biokimia Terapan Osaka Prefecture University di Sakai, Jepang, menunjukkan bahwa isolasi terhadap lima bufadienolides dari daun sosor bebek mempunyai efek menghambat pengaktifan antigen awal virus Epstein-Barr (EBV-EA) pada sel Raji yang disebabkan oleh tumor.

Selain bufadienolides, cocor bebek yang mempunyai rasa sedikit asam, lunak, dan dingin ini juga mengandung zat asam lemon, zat asam apel, vitamin C, alkaloid, flavonoid, quercetin-3-diarabinoside, dan kaempferol-3-glucoside. Kandungan kimia tersebut membuat sosor bebek bisa digunakan untuk berbagai pengobatan.

Selain bisa dimanfaatkan untuk pengobatan dalam, cocor bebek juga bisa digunakaan untuk penggunaan luar.

Luka : Daun cocor bebek secukupnya diparut atau ditumbuk. Tambahkan sedikit air dan balurkan pada bagian tubuh yang mengalami luka. Ganti setiap tiga jam sekali.

Perut mulas: Beberapa helai daun dadap serep ditumbuk dengan beberapa lembar daun cocor bebek. Beri sedikit air. Kemudian balurkan ramuan tersebut pada perut.Menurunkan demam: Lumatkan daun cocor bebek, lalu balurkan pada dahi. Gunakan dua kali sehari.

Bisul atau memar: Hancurkan 30-60 gram daun cocor bebek kemudian peras. Tambahkan madu dan diminum. Sisa daun ditempelkan pada bagian yang sakit.

Radang telinga luar: Lumatkan 5-10 daun cocor bebek, peras. Airnya digunakan sebagai obat tetes telinga.

Radang amandel: Lumatkan 5-10 daun cocor bebek. Ambil airnya dan gunakan sebagai obat kumur.

Ada yang tahu khasiatnya yang lain?


39 komentar:

BeDa said...

Subhaanallah... ternyata banyak juga khasiat cocor bebek. Terima kasih infonya.

Salam ukhuwah

Mas Mot said...

Tips menarik untuk dicoba............

Salam kenal.

Anonymous said...

nice info
slam knal dari tangerang..

Jasa Seo said...

indah sekali tanaman cocor bebeknya

electronic cigarettes said...

Hi,
It is really nice post but i do'nt understand properly this topic.

Berondong Jagung said...

sahabat yg baik senantiasa memfollow balik sahabat.y yg baik pula.....
:)

om yudi said...

banyak juga yah khasiatnya, dan sekarang mbang cocor bebek nih dah jarang saya temukan
makasih infonya.
oh hya wajah mbak kok kayak temenku dulu namanya rustanti. Nyalam kenal
om yudi

annie said...

salam silaturahim ... Adik ini putrinya Pak Iwan, ya? Trims infonya, ya. TErnyata banyak khasiat cocor bebek ya. Kebetulan di pekarangan rumah saya ada tuh.

Pasang Iklan Gratis Tanpa Daftar said...

ternyata bermanfaat juga ya

Cara Membuat Facebook said...

good job

Dapur Kumis said...

Banyak juga yah khasiatnya. Semoga denganartikel2 seperti ini, kita bisa beralih ke yang herbal yah..
:)

julicavero said...

mmhh..tenyata cocor bebek ada jg kasiatnya..

wits said...

sering denger nama tanaman ini, tp baru sekarang ngeliat gambarnya yg full colour. Thanks y bwt infonya...

and1k said...

pertanyaan terbesar saya kenapa ya tanaman ini diberi nama cocor bebek perasaan dilihat dari bentuknya sih gak ada mirpnya sama sekali

Teras Info said...

wah...terimakasih banyak atas infonya...
saya jujur baru tau manfaat dari cocor bebek ini, setau saya cuma buat hiasan saja.. :p....maklumlah primitiv...he..he...

jumialely said...

selamat hari ibu untuk sang calon ibu dan bundanya putri cantik...

hudaesce said...

ternyata banyak juga yach manfaatnya, Thanks telah di Share ke kita2.

Aditya Perdana said...

bisa digunakan untuk obat jerawat juga gak ?

akhyar said...

makaci infonya y'
slam kenal az dri aku...!

manguncui said...

Radang amandel: Lumatkan 5-10 daun cocor bebek. Ambil airnya dan gunakan sebagai obat kumur. <-- resep yang ini sepertinya cocok untuk saya yang sering mengalami radang amandel. terimakasih tipsnya

aRy "OmEn" FeBriAnTo said...

ok juga infonya....thank's ya non

Beauty Blog said...

cocor bebek banyak dibiarkan saja ternyata sangat berguna

mobil pengantin said...

cocor bebek ternyata banyak manfaatnya juga ya

electronic cigarette said...

If you need to stop smoking fast you must try smokeless cigarettes or e-cigarette.

harga blackberry said...

ternyata banyak juga ya khasiat cocor bebek

justin bieber pray said...

thanks for yourinformation

obat kuat lelaki said...

salam kenal mas.

bruno mars just the way you are said...

niche info

Astral Travel Information said...

yourarticle had given some information that useful for me.

ricette italiane said...

Nice article!

Meriahkan Pesta ulang tahun Bersama GarudaFood said...

cocor bebek sering diremehkan ternyata mengandung banyak khasiat

Buy High PR Domains said...

ternyata banyak sekali khasiatnya ya cocor bebek

tv review said...

cocor bebek what is the latin name for this plan

web design india said...

this is really cool

Anonymous said...

boleh tau daftar pustakanya gag?

awang m said...

Terimakasih infonya, smoga bermanfaaf bagi seluruh umat.

Unknown said...

Makasih atas infonya....

Anonymous said...

Ya benar saya juga pakai cocor bebek, selangkanganan kanan bengkak sakit, alhamdulilah di balur dengan ramuan cocor bebek,Alhamdulilah sudah tidask terasa sakit lagi

Nicky Paul said...

WP eCommerce is a free, capable module that enables you to offer anything on the web, rapidly and effortlessly.
wordpress online shop

Post a Comment

SAHABAT YANG BAIK SENANTIASA MEMBERIKAN KOMENTAR YANG BAIK PULA